English | 简体中文 | 繁體中文 | 한국어 | 日本語
Wednesday, 10 July 2019, 16:30 HKT/SGT
Share:
    

Source: ANTARA
Gandeng Investor Jepang, Bluebird resmikan balai lelang kendaraan

BEKASI, INDONESIA, July 10, 2019 - (ACN Newswire) - PT Bluebird Tbk. (Bluebird) bekerjasama dengan Mitsubishi UFG and Finance Co Ltd (Mitsubishi UFG) dan PT Takari Kokoh Sejahtera (Takari) untuk membangun balai lelang kendaraan, PT Balai Lelang Caready (Caready), yang bertempat di Bekasi, Jawa Barat.

Balai lelang Caready, yang merupakan perusahaan patungan antara Bluebird, Mitsubishi UFG, dan Takari

Direktur Utama Bluebird Noni Purnomo mengatakan, kerjasama yang dibangun antara ketiga instansi didukung modal dasar sebesar Rp23 miliar, dengan persentase kepemilikan Bluebird sebesar 51 persen, Mitsubishi UFJ sebesar 39 persen dan Takari sebesar 10 persen.

"Kami yakin dengan dukungan Mitsubishi UFG Lease & Finance sebagai lembaga keuangan terbesar dan terpercaya, Caready akan tumbuh dan berkembang dan memberikan nilai tambah bagi perekonomian Indonesia," ujar Noni.

Digadang-gadang sebagai salah satu balai lelang kendaraan terbesar di Indonesia, Caready menawarkan berbagai praktik lelang terbaik kepada peserta lelang. Salah satunya, penjual dapat melakukan "titip lelang", yang dimulai dari proses pengambilan kendaraan yang akan dilelang, proses taksasi, hingga laporan unit yang dapat diperoleh secara cepat setelah pelaksanaan lelang.

Noni melanjutkan, dengan dukungan sistem, sarana, dan prasarana yang lengkap dan mutakhir, para peserta lelang dapat melakukan pendaftaran secara luring maupun daring. Bahkan, peserta lelang bisa melakukan pembayaran melalui virtual account sehingga proses verifikasi dapat dilakukan secara instan.

"Dengan luas area mencapai 14.000 m2, Caready mampu menampung hingga 1.000 kendaraan, dan kegiatan lelang mulai dari passenger car, sedan eksekutif sampai commercial car seperti truck dan lain-lain", tutur Noni.

(c) Antara 2019.

Topic: Press release summary
Source: ANTARA

Sectors: Automotive, Daily News, Local Biz
https://www.acnnewswire.com
From the Asia Corporate News Network


Copyright © 2024 ACN Newswire. All rights reserved. A division of Asia Corporate News Network.

 

ANTARA Related News
Apr 10, 2023 07:00 HKT/SGT
Airlangga University Hospital signs MOU with Singapore's Icon Cancer Centre
June 12, 2020 18:00 HKT/SGT
Indonesian Minister of Social Affairs Describes Key Steps to Overcoming the Impact of COVID-19
July 10, 2019 16:30 HKT/SGT
Keamanan digital makin rentan, Security Intelligence jadi prioritas utama
July 10, 2019 16:00 HKT/SGT
Staf FKUI-RSCM berhasil kembangkan implan glaukoma
June 25, 2019 21:00 HKT/SGT
Indonesia Needs an Overhaul in Infrastructure Financing
More news >>
Copyright © 2024 ACN Newswire - Asia Corporate News Network
Home | About us | Services | Partners | Events | Login | Contact us | Cookies Policy | Privacy Policy | Disclaimer | Terms of Use | RSS
US: +1 214 890 4418 | China: +86 181 2376 3721 | Hong Kong: +852 8192 4922 | Singapore: +65 6549 7068 | Tokyo: +81 3 6859 8575