English | 简体中文 | 繁體中文 | 한국어 | 日本語
Friday, 6 May 2016, 10:30 HKT/SGT
Share:
    

Source: Halo Robotics
Launching Sphero di Jakarta, Robot Mulai Tersedia di Seluruh Indonesia
Sinyal Transformasi “Connected Play” dalam Industri Mainan

JAKARTA, May 6, 2016 - (ACN Newswire) - Pemimpin dunia robotika global, Sphero hari ini telah menandatangani kerja sama dengan Halo Robotics untuk mendistribusikan seluruh jajaran produk dan sistem permainan robotika milik mereka di Indonesia.

Sphero adalah pengembang robot pintar yang dapat dikendalikan, dimainkan, serta diprogram lewat aplikasi smartphone. Dengan tingginya popularitas yang telah dicapai, Sphero bahkan mampu menghadirkan sebuah kategori produk baru, yaitu "Connected Play". Produk Sphero terbaru, BB-8(TM) app-enabled Droid(TM) diciptakan dengan inovasi teknologi yang sama dengan berbagai lini produk Sphero lainnya; mainan robot keren yang bisa menggelinding dan melompat, dengan kendali dari aplikasi smartphone dan lewat perintah suara, serta senantiasa meningkat kemampuannya dengan pembaruan software yang teratur.

“Ini adalah waktu yang menyenangkan bagi Sphero, kami sangat gembira dapat merayakan dimulainya hubungan jangka panjang kami dengan Indonesia,” ucap Aurelien Joly, Direktur Sphero Asia-Pasifik. “Indonesia dikenal di seluruh dunia memiliki antusiasme yang besar terhadap teknologi baru, dan sebagai negara dengan perekonomian terbesar di Asia Tenggara, Indonesia menunjukkan kesempatan yang sangat besar dan terus-menerus bagi perkembangan brand kami.”

Sphero didirikan pada tahun 2010 dengan visi untuk membuat mainan robotika yang mampu terhubung, responsif, dan menghibur. Produk unggulan Sphero membuka jalan bagi perusahaan untuk menciptakan pengalaman terbaik dalam connected toys, serta memadukan teknologi robotika terbaru dengan aplikasi serta games yang kreatif dan menarik. Sphero melanjutkan inovasinya dengan menghadirkan berbagai produk dan aplikasi terbaru, di antaranya sebagai berikut:

- Ollie – robot pemberontak, berbentuk tabung yang mampu melaju dengan kecepatan hingga 22,5 Km/jam.
- SPRK – Sphero dengan kerangka transparan, yang ketika dipadukan dengan aplikasi Lighting Lab mampu mengajarkan dasar-dasar pemrograman lewat aktivitas STEAM.
- Aksesori – cover, ramp, chariot, dan sebagainya.

“Pasar mainan berbasis connected play telah berkembang dengan sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir, dan tentu saja Sphero merupakan pemimpin globalnya,” ujar Eli Moselle, Direktur Halo Robotics. “Produk-produk Sphero benar-benar tepat bagi Indonesia. Sebab, terdapat jajaran konsumen yang luas dari berbagai kalangan. Ekosistem aplikasi yang kaya juga membuat produk-produk Sphero dapat dinikmati oleh semua orang, baik anak-anak dan pemula dalam dunia pemrograman robotika, maupun orang dewasa atau para programmer ahli.”

Hampir separuh dari populasi penduduk Indonesia berusia di bawah 30 tahun, yang merupakan demografi konsumen dengan pertumbuhan tercepat bagi produk-produk Sphero. Kebanyakan merupakan penggemar teknologi sehingga pada tahun 2017, lebih dari 100 juta orang Indonesia akan menjadi pengguna smartphone. Hal ini mampu menjadi pondasi kuat untuk berkembangnya produk robot yang dapat dikendalikan lewat aplikasi. Sphero launch diselenggarakan di Metro Department Store. Metro sebagai department store yang terkemuka, menyuguhkan kemajuan teknologi dalam dunia ritel, akan meluasnya akses kepada produk robotika canggih bagi para konsumen umum.

“Sphero sangat senang untuk menambahkan Halo Robotics dalam keluarga eksklusif mereka sebagai partner distributor. Kami mencari partner strategis yang tidak hanya mampu memperluas jangkauan pasar, namun juga mampu mengangkat brand kami dalam berbagai kategori yang kami hadirkan,” ucap Joly. “Kerja sama ini membuat kami dapat memperluas jangkauan kami dalam pasar penting di Indonesia, serta membantu kami melanjutkan peningkatkan penjualan kami yang dahsyat.”

Produk-produk Sphero secara resmi akan tersedia di berbagai tempat di Indonesia mulai tanggal 4 Mei 2016.

Tentang Sphero

Sphero memulai revolusi connected play pada tahun 2010 dengan menghadirkan sesuatu yang berbeda dari apa pun – dan kami tak pernah berhenti. Kami menggabungkan teknologi digital dan robotika ke dalam sebuah pengalaman hiburan luar biasa yang mampu menyulut imajinasi dan melampaui harapan. Dioptimalkan dengan data, serta bertenaga kegembiraan, pengalaman yang terus berkembang ini mampu mengubah cara berpikir dunia tentang “bermain”.

Sphero di Social Media

Facebook: https://www.facebook.com/GoSphero
Twitter -- Sphero: https://twitter.com/sphero
Twitter -- Sphero EDU: https://twitter.com/spheroEDU
Instagram: https://www.instagram.com/gosphero/
YouTube: https://www.youtube.com/user/gosphero
LinkedIn: https://www.linkedin.com/company/sphero?trk=company_logo

Tentang Halo Robotics

Di Halo Robotics, kami percaya bahwa mendukung akses yang lebih luas dan mendalam pada teknologi yang keren dan transformatif adalah cara kita untuk mengubah dunia dan membuat perbedaan. Kami adalah distributor robotika pertama di Indonesia yang memberikan perubahan pada perusahaan, dan meghadirkan berbagai inovasi melampaui kategori produk konsumen yang telah ada. Sebagai distributor resmi dengan nilai tambah, kami bekerja sama dengan para pelopor robotika yang secara eksklusif yang memberikan komitmen penuh untuk teknologi inspiratif, dan visi yang lebih luas untuk melepaskan potensi yang ada dalam diri manusia.

Strategi kami sederhana; fokus kami pada distribusi, edukasi pasar, dan dukungan purnajual untuk teknologi tinggi. Informasi lebih lengkap tentang visi dan investasi sosial Halo Robotics dapat Anda temukan dalam website kami : www.halo-robotics.com

Halo Robotics on Social Media

Facebook: https://www.facebook.com/halorobotics/
Instagram: https://www.instagram.com/halorobotics/
YouTube: https://www.youtube.com/channel/UCiO9_yhBP7yCdn_lpFv8lYA
LinkedIn: https://www.linkedin.com/company/halo-robotics
Twitter: https://twitter.com/halorobotics

Mengenai METRO Department Store

METRO Department Store hadir pertama kali di Indonesia pada tahun 1991 dengan membuka gerainya yang pertama di Mal Pondok Indah. Sukses memenuhi kebutuhan masyarakat di lingkungan hunian eksklusif Pondok Indah dan sekitarnya, maka dihadirkan gerai kedua di Plaza Senayan pada tahun 1995. Gerai kedua ini ditujukan untuk mendekatkan METRO ke pusat distrik bisnis dan area hunian kelas menengah ke atas.

Di tahun 2001 tepatnya bulan Oktober, METRO Department Store melebarkan sayapnya ke kota Bandung. Gerai ketiga sekaligus cabang pertama di luar Jakarta ini hadir di salah satu pusat perbelanjaan terbaru dan terbesar pada saat itu yaitu ”Bandung Supermal”, dengan menawarkan kualitas berbelanja yang lebih lengkap dan nyaman bagi masyarkat Bandung. Mengulang kesuksesnya, pada bulan Februari 2002, guna memudahkan para pelangganya yang bertempat tinggal di daerah Jakarta Barat, METRO hadir di Mal Taman Anggrek.

Pada tahun 2008 METRO membuka gerai kelima di Pacific Place Jakarta ditujukan untuk menawarkan kualitas berbelanja yang lebih lengkap dan nyaman di area distrik bisnis dan apartemen. Sementara pada tahun 2010, toko pertama diluar Pulau Jawa dibuka di Makassar dikawasan Trans Studio Mal Makassar. Dan pada Januari tahun 2011 di Jakarta, sebuah toko baru di Gandaria City diperkenalkan, Membuat METRO lebih mudah diakses pelanggan setia METRO di Jakarta Selatan. METRO kembali membuka gerai kedelapan di awal tahun 2012 di Ciputra World Surabaya untuk memenuhi perkembangan mode di Surabaya dan gerai kesembilan di The Park Solo pada tahun 2013 untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup masyarakat di Solo.

Kesembilan department store memiliki total luas area ritel mencapai lebih dari 1000.000ft2, menyediakan ragam pilihan produk, dari merek internasional hingga dalam negeri yang telah dikenal luas. Saat ini METRO juga dikenal dengan koleksi perlengkapan rumah tangga yang beragam, berkomitmen untuk terus menyediakan produk ritel terbaik untuk konsumen Indonesia.

Sejak tahun 1998 dalam rangka meningkatkan dan memberikan pengalaman berbelanja yang lebih kepada pelanggan setia METRO, kartu eksklusif keanggotaan METRO Yours Card (MYC) diluncurkan. Dengan menawarkan keuntungan lebih bagi pemegang kartu seperti poin belanja yang dapat ditukarkan dengan voucher belanja atau diskon tambahan, hingga pilihan produk khusus yang hanya dinikmati oleh pemegang kartu METRO Yours Card.

Untuk informasi lebih lanjut dapat kunjungi:

Website: www.metroindonesia.com
Facebook: www.facebook.com/METROdept
Twitter: www.twitter.com/METROdept
Instagram: www.instagram.com/METROdept
Youtube: www.youtube.com/METROdept

Highlighted Links

Sphero 2.0: http://www.sphero.com/sphero
Ollie: http://www.sphero.com/ollie
SPRK: http://www.sphero.com/sphero-sprk
BB-8(TM) app-enabled Droid(TM): http://www.sphero.com/starwars
Force Band(TM): http://www.sphero.com/forceband

Sphero Education: http://www.sphero.com/education

Sphero Education Blog: https://medium.com/@SPRK

Sphero Wikipedia: https://en.wikipedia.org/wiki/Sphero

Sphero recognized as connected toys market leader in Tech Crunch: http://techcrunch.com/2016/02/15/the-serious-business-of-play/

Sphero YouTube Channel: https://www.youtube.com/user/gosphero

Halo Robotics YouTube Channel: https://www.youtube.com/channel/UCiO9_yhBP7yCdn_lpFv8lYA

Image Available: http://mwne.ws/1TLTat8
Image Available: http://mwne.ws/1VLZqEU
Image Available: http://mwne.ws/1NliqHH

Embedded Video Available: https://www.youtube.com/watch?v=Yg8LmEkI_0c
Embedded Video Available: https://www.youtube.com/watch?v=Zi-5hbaGmuQ
Embedded Video Available: https://www.youtube.com/watch?v=1S5lUDvlu3A
Embedded Video Available: https://youtu.be/xSIkFDBOdI8

Ollie official launch video: https://www.youtube.com/watch?v=Zi-5hbaGmuQ

What is Shero SPRK edition? video: https://www.youtube.com/watch?v=Yg8LmEkI_0c

Sphero 2.0 - Ways to Play: https://www.youtube.com/watch?v=1S5lUDvlu3A

CONTACT INFORMATION

Sphero CONTACT:
Press contact:
Claire Tindall, claire@sphero.com or press@sphero.com

Halo Robotics CONTACT:
Press contact:
Johannes Soekidi, johannes@halo-robotics.com or info@halo-robotics.com

Metro CONTACT:
Press contact:
Scesilia Febiana, scesilia.febiana@metroindonesia.com

Topic: Press release summary
Source: Halo Robotics

Sectors: Daily News
https://www.acnnewswire.com
From the Asia Corporate News Network


Copyright © 2024 ACN Newswire. All rights reserved. A division of Asia Corporate News Network.

 

Halo Robotics Related News
2016年5月6日 10時00分 JST
Sphero Launches in Jakarta, Robotics Roll Into Indonesian Retail
Dec 15, 2015 12:00 HKT/SGT
3DRobotics dan Halo Robotics Meluncurkan Solo Smart Drone di Jakarta
2015年12月15日 12時00分 JST
3DRobotics and Halo Robotics Launch The Smart Drone in Jakarta
More news >>
Copyright © 2024 ACN Newswire - Asia Corporate News Network
Home | About us | Services | Partners | Events | Login | Contact us | Cookies Policy | Privacy Policy | Disclaimer | Terms of Use | RSS
US: +1 214 890 4418 | China: +86 181 2376 3721 | Hong Kong: +852 8192 4922 | Singapore: +65 6549 7068 | Tokyo: +81 3 6859 8575